Pantun SELAMAT PAGI Untuk Orang-Orang Tersayang

Terbang tinggi sayap dikepakan
Burung dara terbang ke awan
Selamat pagi saya ucapkan
Untuk saudara dan kawan-kawan

Mawar berduri di tanah lapang
Sangat indah di waktu terang.
Pagi hari sudah datang
Mari sambut dengan hati riang.

.
.
.

Kita bersyukur bertemu lagi dengan pagi.

Alhamdulillahi ladzi ahyaana ba’da amaatana”. Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami setelah kematian kami.

Kita telah tidur. Memejamkan mata. Bekerja dengan mengumpulkan kembali tenaga.

Tidur merupakan nikmat yang sangat besar.

Kita mendapat banyak manfaat dari tidur: badan segar, tenaga terkumpul, otak optimal, dan rasa kembali bahagia.

Jangan lupa untuk menunaikan sholat subuh. Membuka hari kita dengan kebaikan.

Jika itu dilakukan, maka sehari ini hati bisa penuh kebahagiaan.

Berikut ini kumpulan pantun ucapan selamat pagi. Untuk kawan, sahabat, orang-orang tersayang.

Semoga bisa menambahkan cerah hari-harimu.



Pantun embun pagi yang membawa kesegaran


Bunga setanggi di tepi pagar
Duduk di kursi pandang keluar.
Embun pagi begitu segar
Menghiasi bunga mawar.

Datang pergi burung di taman
Hinggap di jeruk si kupu-kupu.
Selamat pagi teman-teman
Selamat menghirup hari baru.

Burung nuri burung tekukur,
Bermain-main di tepi sumur.
Di pagi hari banyak bersyukur
Moga hidup kita semakin makmur

Mawar mekar warna merah
Tangkai berduri kini patah.
Pagi ini begitu cerah
Semoga hari penuh berkah

Laut tempat si lumba-lumba,
Berenang mengejar bahtera.
Kepada Allah kita berdoa
Semoga hari ini makin bahagia.

Pantun sapaan pagi untuk sahabat dan kawan-kawan.


Bunga melati sungguh harum,
Tumbuh di tepi sungai hulu.
Eh kamu bangun belom,
Hidup kamu molor mulu.

Tanam tomat tanam melati,
Dua bulan pohonpun tinggi.
Selamat pagi kekasih hati
Beri senyuman, sambutlah pagi.

Pagi-pagi membeli ikan,
Siram bunga yang di taman.
Selamat pagi saya ucapkan
Untuk semua teman-teman.

Dari papan perahu nelayan,
Pergi melaut mencari ikan.
Pagi ini penuh kebahagiaan
Berangkat kerja penuh harapan.

Untuk apa jeruk purut,
Tidak bisa untuk diparut.
Untuk apa wajah cemberut
Membuat hati carut marut.




Puisi Pagi. Ucappkan dengan puisi. Puisi merupakan salah satu cara terindah menyampaikan sapaan pagi. Baca di Kumpulan Puisi Pagi.


Pantun selamat pagi yang lucu, untuk menghadirkan senyuman indah.



Good morning selamat pagi
Giginya kuning belum mandi.

Undur-undur burung perkutut
Bangun tidur langsung kentut.

Pohon tinggi pohon cemara
Selamat pagi sehat sejahtera.

Sikat gigi renggangkan sendi
Bangun pagi langsung mandi.

Kura-kura ke api unggun
Pura-pura belum bangun.

Pantun sarapan pagi supaya ramai grup WA atau status


Air cuka merah-merah
Air minum dari perigi.
Kenapa suka marah-marah
Rupanya belum sarapan pagi.

Lihat awan di atas sana,
Ada burung terbang tinggi.
Wahai kawan-kawan se-negara
Mari kita sarapan pagi.

Sayur lodeh sayur ketewel
Sangat empuk digigit gigi.
Sebelum menjadi bawel,
Jangan lupa sarapan pagi.

Buah jeruk buah nangka,
Lupa membeli buah kelapa.
Mencintai butuh tenaga,
Sarapan pagi jangan lupa.

Punai lepas terbang minggat,
Burung nuri di pohon lebat.
Minum segelas kopi yang hangat
Membuat diri semakin semangat.

Pantun Lucu Pagi Hari untuk menggembirakan saudara-saudara kita.


Bunga melati putih suci,
Aroma harum sungguh wangi.
Maksud hati sarapan nasi,
Rupanya nasi sudah basi.

Hewan lipan di balik papan,
Merayap jauh di bambu runcing.
Hendak sarapan dengan ikan,
Rupanya ikan diambil kucing.

Banyak nyamuk di dalam hutan,
Kayu hutan dibuat papan.
Kenapa gemuk ini badan,
Karena terlalu sering sarapan.

Kenapa mencari telur nyamuk
Karena untuk makan ikan.
Kenapa ngamuk-ngamuk?
Karena dia belum sarapan.

Pantun untuk ucapan selamat beraktivitas kepada semua kenalan


Bermain-main si laba-laba,
Dari dinding turun ke meja.
Waktu pagi sudah tiba,
Waktunya untuk bekerja.

Papan sudah besi sudah
Yang belum tinggal rumahnya.
Sarapan sudah ngopi sudah,
Yang belum cuma kerjanya.

Beli tomat beli cendawan,
Beli ikan di pasar Tuban.
Selamat pagi kawan-kawan,
Mari tunaikan semua kewajiban.

Permaisuri istri raja,
Raja adil rakyat sejahtera.
Berangkat pagi untuk bekerja,
Semoga kerja memberi bahagia.

Dapat beras dari desa,
Dapat juga buah kelapa.
Bekerja keras sekuat tenaga,
Tawakal kepada Allah jangan lupa.

Walau melati harum aroma,
Lebih indah bunga kamboja.
Walau hati senang bekerja,
Kesehatan tetap harus dijaga.

Rumah besan jauh di desa,
Desa asri warga sejahtera.
Kadang bosan di tempat bekerja,
Lebih bosan menganggur saja.

Banyak rayap di balik papan,
Papan basah tersiram hujan.
Nikmati setiap pekerjaan,
Agar bekerja penuh kebahagiaan.

Pantun hawa dingin di desa dekat pegunungan


Hutan jati pohon yang rimbun
Daun terserak tertiup angin.
Ingin hati segera bangun
apa hawanya dingin.

Bertiup angin dari Selatan
Diantara gunung yang tinggi.
Hawa dingin menusuk badan
Akhirnya selimut ditarik lagi.

Hutan rimba tempat si rusa
Rusa berlari ke istana kaca.
Begini udara di alam desa
Sudah bercahaya dingin masih terasa.

Apa enaknya pohon beringin
Pemandangan hijau tidak gersang.
Apa enaknya di hawa dingin
Minum kopi dengan pisang.

Ada susahnya pohon beringin
Juntai juntai tali di dahan.
Ada susahnya di pagi dingin
Ingin mandi badan tak tahan.

Ada enaknya pohon beringin
Dahannya kuat untuk ayunan.
Ada enaknya di pagi dingin
Walau pagi masih kelonan.


Pantun selamat pagi romantis untuk pasangan serasi



Langit cerah berwarna biru
Laut langit tampak menyatu.
Selamat pagi pengantin baru
Pastinya malam nyenyak tidurmu.

Pohon tomat mulai tinggi
Tumbuh dekat bunga melati.
Kuucapkan selamat pagi
Untuk seseorang yang di hati.

Rusa lincah kaki berdarah
Dikejar oleh kawanan lebah.
Pagi pecah dengan indah,
ada bidadari di sebelah.

Kain katun kain satin
Ada di peti yang sudah belah.
Selamat pagi wahai pengantin
Tadi malam pastilah lelah.

Kalau membeli kain satin
Simpan ia di keranjang.
Beginilah keinginan pengantin
ingin malam yang lebih panjang.

Burung nuri di atas pagar
Melihat ikan yang berenang.
Pagi-pagi segar bugar
Tadi malam bersenang-senang.


Pantun Pagi Hari Jumat


Hari Jumat adalah hari yang istimewa. Merupakan hari raya mingguan bagi umat Islam.

Di hari Jumat banyak pahalanya dilipatgandakan. Misalnya pahala sedekah.

Di hari Jumat pula terdapat waktu di mana doa akan diijabahkan. Oleh sebab itu Berbahagia lah kita ketika menemui hari Jumat.

Di bawah ini merupakan beberapa pantun tentang hari Jumat.

Buah tomat buah pepaya
Hendak dikirim ke pulau Jawa.
Hari Jumat adalah hari raya
Hari indah yang istimewa.

Madu manis dari lebah
Makan ketupat di hari raya.
Di hari Jumat banyaklah sedekah
Berlipat-lipat mendapat pahala.

Meja Manis dari kaca
Walau kecil mahal harganya.
Surat Al Kahfi mesti dibaca
Semoga hidup kita bercahaya.

Bunga selasih bunga kamboja
Mekar ditaman aneka warna.
Mandi bersih jangan dilupa
Minyak wangi ‘tuk penyempurna.

Burung tekukur terbang rendah
Hendak mengejar kawanan lebah.
Hidup penuh suasana ibadah
membuat hidup terasa berkah.

Buah tomat dibersihkan,
Tomat matang kemerah-merahan.
Salat jumat jangan ditinggalkan
Agar selamat dari kemunafikan.

Tegal Gubug pasar kain
Kue mangkok dalam kukusan.
Dari satu Jumat ke Jumat lain
Banyak dosa yang dihapuskan.

Buah jambu dimakan lalat,
Nasi uduk lezat rasanya.
Salat jumat jangan telat
Karena sibuk urusan dunia.

Kalau pohon sarang lebah,
Jangan diganggu biarkan saja.
Kalau khatib sedang berkhotbah
Kenapa ada yang mengantuk saja

Belalang kecil belalang sembah,
Di atas bunga tolong petikan.
Bila khotib sedang berkhotbah
Selalu dengarkan dan perhatikan.

Lebah mencari kura-kura,
Bertanya pula pada si rusa.
Selama khotbah jangan bicara
Supaya pahala tak sia-sia.

Sepohon kayu daunnya lebat,
Buahnya matang dimakan lalat.
Ucapkan selamat hari Jumat
Semoga kita semuanya sehat.


Pantun Waktu Pagi Waktu Yang Berkah


Kalau sakit minumlah obat,
Makan sayur satu ikat.
Bangun pagi jangan telat
Jangan sampai lupa sholat.

Gunung Api sungguh tinggi,
Sangat susah untuk mendaki.
Sudah bangun tidur lagi
Bisa-bisa jauh dari rezeki.

Kacang asin kacang kecipir,
Tumbuh dekat pohon berduri.
Di waktu pagi banyak berdzikir
Supaya tenang sepanjang hari.

Sungguh indah kota Mekah,
Di waktu senja langitnya merah.
Malaikat menabur berkah
Membuat hidup semakin cerah.

Tahi lalat di dekat dahi
Senyuman manis begitu manja.
Pagi hari diberkahi
Banyak berdoa banyak bekerja.

Perahu berlayar jauh pergi,
Basah rambut hingga ke kaki.
Di pagi hari jangan tidur lagi
Nanti susah mendapat rezeki.

Semangat Bekerja


Buah salak buah pepaya,
Dihidangkan kepada raja.
Ibu-ibu bapak-bapak
Ayo kita semangat kerja.

Berakit-rakit kita ke hulu
Pergi ke kebun memetik pare.
Ngobrolnya ditunda dulu
Nanti saja di waktu sore.

Jalan-jalan ke Kota Langkat,
Gadisnya manis Bagai Bidadari.
Berangkat kerja penuh semangat
Menafkahi anak juga istri.

Apa gunanya berdaun lebat
Kalau buahnya habis oleh lalat.
Apa gunanya kita berdebat
Tak ada sesuatu yang didapat.

Dari padi menjadi beras
Buah keladi buah talas.
Lebih baik bekerja keras
Jauhi segenap yang namanya malas.


Assalamu ‘Alaikum Sahabat-Sahabatku


Buah mangga aku petikan
Bunga kamboja di tengah taman.
Pantun ini aku persembahkan
Untuk semua teman-teman.

Burung merpati burung dara
Pandai terbang seperti lebah.
Assalamualaikum saudara-saudara
Sambut pagi ini yang begitu cerah.

Burung dara terbang tinggi
Melihat Elang cepat berlalu.
Assalamualaikum selamat pagi
Semoga hari ini sehat selalu.

Tempat kotor banyak kuman
Dari sawah banyak lipan.
Selamat pagi teman-teman
Apa kalian sudah sarapan?

Salat Maghrib salat Isya
Menenangkan segenap jiwa.
Bersyukur kita kepada yang Esa
Dengan pagi masih berjumpa.

Buahnya ranum dekat keladi,
Keladi disayur berkuah kari.
Assalamualaikum selamat pagi
Santaikan pikiran dengan secangkir kopi.

Beli padi beli beras
Jangan lupa beli pepaya.
Selamat pagi selamat beraktifitas
Semoga kawan semakin Jaya.

Gigi kuning sakit gigi
Sakitnya sungguh tak bertepi.
Siapa yang sudah bangun pagi
Temani diriku menyeruput kopi.

Hati putih Seputih awan
Diisi dengan ketaqwaan.
Sambut pagi dengan senyum menawan
Semoga hidupmu penuh keberkahan.

Belantara tempat hewan
Tempat berteduh tempat makan.
Selamat pagi kawan-kawan
Sarapan apa yang sudah disediakan?

Ramai sungguh di hari raya
Kue manis di atas nampan.
Selamat pagi teman semua
Jumpa lagi dengan saya yang tampan.








https://langsut.blogspot.com/2020/06/puisi-pagi-yang-indah-cerah-untuk-awal.html